Bintek DPRD Kota Mataram Telan Anggaran Rp 300 Juta Lebih


Mataram (Suara NTB) -
Selasa (18/8) kemarin, seluruh anggota DPRD Kota Mataram, berangkat ke Jakarta. Sesuai rencana, keberangkatan 35 anggota DPRD Kota Mataram periode 2009-2014, untuk keperluan bintek.
Tak tanggung-tanggung, bintek yang dijadwalkan berlangsung empat hari, sampai Sabtu (22/8) mendatang, menelan anggaran Rp 300-an juta. Wakil Ketua DPRD Kota Mataram sementara, H. Didi Sumardi, SH., yang dikonfirmasi Suara NTB, kemarin, membenarkan hal tersebut. Menurut dia, bintek itu dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kopentensi anggota DPRD Kota Mataram yang baru saja dilantik.
Sehingga mereka paham apa yang menjadi tupoksinya. Karena bintek itu, materinya berkaitan dengan keberadaan anggota Dewan. Kegiatan bintek itu diharapkan berdampak posistif, mampu membangun kinerja para wakil rakyat di parlemen. ''Dalam jangka pendek, antara lain kita bisa merampungkan tatib (tata tertib) dewan serta pengisian alat kelengkapan dewan,'' terang politisi Parta Golkar tersebut.
Selain itu, lanjut mantan Ketua DPRD Kota Mataram periode 2004-2009 ini, agenda Dewan yag menjadi prioritas adalah penyelesaian APBD 2010. Meski bintek tersebut berlangsung hanya empat hari, namun Didi menolak jika itu dikatakan instan. Ia yakin materi yang disajikan dalam bintek itu mampu diserap oleh para anggota Dewan. ''Memang tidak bisa sekaligus, yang penting dilakukan sebisa mungkin,'' pungkasnya.
Sebab, selain bintek yang dilaksanakan secara kelembagaan oleh DPRD Kota Mataram, bintek serupa juga dilaksanakan oleh parpol masing-masing. Pada kesempatan itu, Didi menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat karena selama bintek, praktis Kantor DPRD Kota Mataram akan kosong, mengingat seluruh anggota Dewan berangkat tanpa terkecuali.
''Kalau ada aspirasi yang ingin disampaikan, tunggu kami kembali. Kalau ada yang mendesak, bisa disampaikan ke sekretariat,'' pintanya. Ia berjanji, kekosongan kantor DPRD Kota Mataram ke depan tidak akan terjadi lagi. ''Ke depan akan kita atur sebaik-baiknya agar tidak semua berangkat,'' tandasnya. (fit)

Comments

Popular Posts