PT. Ineco Wirasakti Utama Menangkan Tender MWP


Mataram (Suara NTB) -
Pekerjaan lanjutan MWP (Mataram Water Park) tahap ke III sudah mulai dikerjakan. Sesuai kontrak masa kerja kontraktor tersebut 17 Juli - 14 Desember 2009. Rekanan asal Surabaya itu keluar sebagai pemenang menyisihkan puluhan rekanan lainnya.
Kepala Dinas PU Kota Mataram, melalui Kabid Cipta Karya, Ir. H. Mahmuddin Tura, kepada Suara NTB di ruang kerjanya, Selasa (25/8) kemarin, menyatakan PT. Ineco Wirasakti Utama memiliki penawaran yang paling rendah dibandingkan rekanan-rekanan lainnya. ''Nilai kontraknya Rp 1.757.160.000,'' sebutnya. Sedangkan pagu anggaran untuk pengerjaan tahap ke III yang meliputi penyelesaian kolam loncat indah, finishing kolam lintasan, pemasangan lampu dalam kolam lintasan dan sebagian penyelesaian di tribun, sebesar Rp 1,8 miliar.
Dijelaskan Mahmuddin, hasil pekerjaan PT. Ineco Wirasakti Utama termasuk bagus. Itu terlihat dari kualitas kerjanya ketika melihat hasil kerjanya pada tahap ke II MWP, karena tahap ke II dimenangkan oleh rekanan yang sama. Sedangkan tahap I dikerjakan oleh PT. Kerinci Jaya Utama. Setelah tahap ke III, kemungkinan akan ada tahap ke IV, untuk pengerjaan tribun dan pertamanan.
Sejauh ini, pembangunan MWP sudah menelan anggaran sekitar Rp 7 miliar. Idealnya untuk pembangunan MWP di lahan milik Pemkot Mataram akan menelan anggaran Rp 10 miliar. Dengan demikian berarti untuk pembuatan tribun dan juga penataan pertamanan akan menghabiskan anggaran sekitar Rp 2 - 3 miliar. Belum lagi kalau pembangunan dilanjutkan di lahan milik Pemprov NTB, bisa-bisa anggaran yang dibutuhkan mencapai Rp 20 miliar. (fit)

Comments

Popular Posts